Cara Screenshot Asus Zenfone Max Pro M2 Tangkapan Layar – Zenfone Max Pro M2 adalah smartphone Android terjangkau dan suksesor dari Asus Max Pro M1. Di bandrol dengan harga yang cukup murah mulai kisaran 2 jutaan – 4 jutaan untuk varian RAM 3 GB/32 GB hingga RAM 6 GB/ 64 GB Internal.
Dengan mengusung tema smartphone gaming murah, Zenfone Max Pro M1 berhasil menjelma jadi salah satu perangkat Android terpopuler di Indonesia saat ini. Diharapkan penerusnya ini juga akan mengikuti jejak pendahulunya.
Asus memberikan upgrade yang bisa dibilang cukup signifikan pada Zenfone Max Pro M2, lihat saja dengan hadirnya Chipset Qualcomm Snapdragon 660 dan GPU Adreno 512, serta berbagai peningkatan kualitas di sisi lain seperti kamera, sensor, fitur, dll. Dan salah satu kelebihan lain smartphone ini adalah langsung bisa dibeli di toko-toko offline di berbagai wilayah Indonesia, sehingga tidak mendapatkan predikat “HP GAIB” seperti kakaknya dulu.
Seperti pendahulunya, Asus Zenfone Max Pro M2 tidak menggunakan ZenUI namun tetap menggunakan Stock Android experience yang tekenal clean, simple dan cepat. Hadir dengan Android 8.1 Oreo dan mendapatkan update Android pie tahun depan. Bagi sebagian orang yang sudah terbiasa menggunakan custom Android UI, stock Android akan dibilang sangat minim fitur.
Namun banyak juga yang lebih menyukai stock Android experience dibanding custom Android UI seperti Zen UI, MIUI, EMUI, Color OS, dll. Kelebihan terbesar stock Android memiliki system yang ringan dan bersih sehingga mampu memberikan user experience yang smooth dan tahan lama alias baterai awet.
Baca Juga : Cara Mengaktifkan Camera2 API Zenfone Max Pro M2 Tanpa Root
Salah satu fitur sederhana namun sangat penting adalah fitur screenshot atau tangkapan layar. Fitur ini berfungsi untuk menangkap layar untuk mengabadikan dan menyimpan infromasi daro layar smartphone bisa juga untuk mengabadikan momen-momen menarik, lucu, unik dari berbagai sumber internet, sosmed, atau game. Banyak yang bertanya bagaimana cara screenshot Asus Zenfone Max Pro M2 dengan Stock Android?. Karena itu pada artikel ini kami akan memberikan panduan cara ambil screenshot di Zenfone Max Pro M2.
Cara Screenshot Asus Zenfone Max Pro M2 atau Tangkapan Layar Dengan mudah
Ada beberapa cara untuk bisa mengambil screenshot Asus Zenfone Max Pro M2. Yakni dengan menekan kombinasi tombol hardware, menggunakan Google Assistant dan melalui menu Quick Setting yang ada pada panel notifikasi (?). Untuk lengkapnya simak panduan dibawah ini.
Baca juga : Download Google Play Store APK Terbaru
Cara Mengambil screenshot dengan kombinasi tombol
- Buka bagian layar atau momen tertentu yang ingin di screenshot atau tangkap layar.
- Lalu tekan dan tahan tombol Power dan Volume down secara bersamaan.
- Setelah beberapa saat akan ada sebuah kedipan di layar dan terdengar suara shutter tanda screenshot berhasil di ambil.
Cara Screenshot Asus Zenfone Max Pro M2 menggunakan Google Assistant
Cara ini membutuhkan aplikasi Google Assistant untuk bisa dipraktekan. Dan bisa dikatakan sedikit ribet, namun dengan cara ini kamu tidak akan terlalu sering menekan tombol power dan volume.
- Pergi ke posisi layar yang ingin di capture atau disimpan (dimanapun, diaplikasi manapun bisa).
- Buka Google Assistant dengan cara tekan dan tahan tombol home hingga muncul panel Assistant.
- Ketik Take Screenshot atau bisa juga dengan voice command “Take Screenshot”
- Kamu bisa memilih tempat menyimpan hasil tangkapan layar seperti folder Gallery Photos atau Google dan juga bisa langsung share melalui aplikasi WhatsApp, instagram, dll.
Baca juga : Cara install Google Camera di Zenfone Max Pro M2 Tanpa Root/UBL
Cara Screenshot Zenfone Max Pro M2 melalui Quick Settings ?
- Untuk memunculkan opsi ini di quick settings, Tarik kebawah panel notifikasi lalu tap edit icon (gambar pensil).
- Cari tombol screenshot lalu drag keatas.
- Setelah itu kamu bisa mengambil screenshot melalui quick settings.
- Done.
Hasil tangkapan layar bisa dilihat di gallery melalui aplikasi gallery atau file manager. Berbeda dengan Zen UI yang memiliki banyak berbagai fitur tambahan, Stock Android memiliki sedikit kekurangan dimana tidak adanya fitur gesture yang lengkap, seperti swipe 3 jari untuk mengambil screenshot.
Sekian artikel panduan cara Screenshot Asus Zenfone Max Pro M2. Semoga bermanfaat dan jangan lupa follow serta subscribe akun social media kami. Terimakasih, Happy Android.